infodarijay.com – Hallo guys, buat kalian para mahasiswa baru yang akan segara masuk di Universitas Negeri maupun Universitas Swasta manapun di Indonesia. Tentu kalian akan di tuntut untuk melakukan pembayaran ukt atau biaya masuk kuliah. Nah kali ini kami akan memberikan informasi mengenai cara bayar PMB UNY BNI dengan mudah dan benar.
Sebelumnya kami ucapkan selamat kepada kalian para mahasiswa atau mahasiswi yang sudah di terima di Universitas Negeri Yogyakarta. Kalian berhak bangga dan berbahagia karna UNY termasuk salah satu universitas negeri terbaik di Indonesia. Tentu kalian terpilih dan sudah terseleksi dari raturan bahkan ribuan pendaftar.
Namun sebelum anda melakukan perkuliahan seperti pada umumnya, kalian di wajibkan untuk melakukan pembayaran Pendaftaran Mahasiswa Baru atau PMB. Atau juga biasanya kalo di perkuliahan di sebutnya adalah UKT. Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi megenai cara pembayaran PMB di UNY melalui rekening atau bank BNI. Simak terus ulasan berikut ini hingga selesai agar kalian tidak bingung untuk melakukan pembayaran.
Baca Juga : Cara Bayar UKT UNY Lewat Rekening Bank
Cara Bayar PMB UNY BNI Melalui ATM
Cara melakukan pembayaran yang pertama adalah menggunakan fasilitas ATM dari bank BNI. Dan cara ini merupakan cara paling cepat dan praktis diantara lainnya, karena bisa anda lakukan melalui ATM manapun dan kapanpun. Cara bayar UKT UNY lewat ATM BNI memiliki rincian langkah sebagai berikut ini.
- Datang ke ATM BNI terdekat
- Masukan kartu ATM BNI yang anda miliki.
- Masukan PIN atm anda, dan jangan sampai salah.
- Pilih pada tulisan “menu lainya”
- Kemudian pilih pada tulisan “pembayaran”
- Setelah itu pilih pada “menu berikutnya”
- Kemudian pilih pada tulisan “universitas”
- Jika sudah, pilih pada “student payment”
- Berikutnya adalah masukkanlah kode bayar UKT UNY yakni 8015 beserta nomor NIM atau nomor mahasiswa anda.
- Jika sudah, maka pada layar akan muncul tagihan semester, jika data benar tekanlah tombol “ya bayar”
- Kemudian anda harus memilih sumber dana pembayaran anda, apakah dari “tabungan”, “giro”, atau “kartu kredit” dan pilih salah satu.
- Kemudian anda tinggal menunggu struk pembayaran keluar dari mesin ATM dan jangan sampai bukti tersebut hilang.
Itulah cara melakukan pembayaran PMB atau ukt di Universitas Negeri Yogyakarta melalui ATM BNI.
Cara Bayar PMB UNY Melalui Internet Banking
Kemudian cara pembayaran yang selanjutnya adalah melalui layanan Internet Banking BNI. Yang dimana cara ini tentunya hanya bisa dilakukan jika kamu atau orang tua/wali sudah mengaktifkan fitur Internet Bankign bank BNI saja. Cara cara melakukan pembayaran pmb uny melalui internet banking adalah sebagai berikut ini :
- Buka lah akses internet banking pada browser anda, pastikan anda sudah memiliki atau mengaktifkan fitur internet banking.
- Silahkan login pada internet banking
- Kemudian pillah menu Transaksi – Pembelian/Pembayaran – Pembayaran Tagihan – Biaya Pendidikan.
- Berikutnya isilah data UKT yang hendak dibayarkan menggunakan kode UNY (80015) serta NIM atau nomor mahasiswa sebagai nomor tagihan, lalu tekanlah tombol Lanjutkan.
- Setelah itu silahkan masukkan 8 digit kode bayar ke BNI e-secure, lalu input responnya ke kolom di bagian bawah dan tekan tombol Bayar.
- Simpan bukti pembayaran. Jika berhasil akan muncul tampilan seperti pada gambar, kemudian simpanlah bukti bayar UKT UNY tersebut.
Itulah cara melakukan pembayaran pmb atau ukt uny melalui internet banking BNI.
Cara Bayar PMB UNY Melalui Teller BNI
Kemudian cara bayar UKT UNY yang terakhir adalah melalui bank BNI atau secara offline datank ke gerai bank BNI. Selanjutnya anda akan diarahkan ke layanan teller bank atau costumer service bank BNI. Cara bayar ini merupakan cara paling konvensional, karena kamu perlu mengunjungi salah satu kantor bank BNI. Berikut adalah cara bayar UKT UNY lewat teller BNI dengan mudah dan benar.
- Datangi langsung ke gerai Bank BNI terdekat pada jam kerja atau maksimal jam 2 siang.
- Setelah sampai di bank anda akan di bantu oleh satpam sesuai keperluan anda,kemudian anda akan di arahkan ke bagian teller atau costumer service.
- Selanjutnya jika sudah nomor anda di panggil, maka sampaikan pada petugas bahwa anda akan melakukan bayar UKT UNY dan anda akan dimintai nomor tagihan dan (NIM).
- Lalu tunggulah teller bank BNI memverifikasi data UKT milikmu.
- Setelah teller bank melakukan verifikasi, serahkanlah uang yang akan dibayarkan.
- Terakhir tunggulah hingga teller bank BNI memberikan bukti bayar kepada anda dan simpan lah bukti pembayaran tersebut karena biasanya terdapat pin untuk melakukan krs.
Begitulah cara melakukan pembayaran pmb atau ukt uny melalui teller bank BNI.
Akhir Kata
Demikian sedikit informasi yang dapat infodarijay berikan mengenai cara bayar PMB UNY BNI dengan mudah dan benar. Kami ucapkan selamat sekali lagi untuk kalian yang sudah lolos seleksi masuk perguruan tinggi negeri di manapun itu. Semoga anda dapat menjadi penerus bangsa yang membaggakan.
Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan sampai jumpa guys.