Wisata Terbaik Daerah Istimewa Yogyakarta

Berikut adalah rekomendasi wisata terbaik Daerah Istimewa Yogyakarta yang wajib untuk kalian kunjungi ketika singgah di kota sejuta kenangan dan angkringan ini. Tentunya rekomendasi ini akan membantu kalian untuk menentukan tempat yang baik, bagus, murah dan masih bisa terjangkau untuk semua kalangan.

Kota pelajar ini selalu memberikan beragam pilihan destinasi wisata yang tentunya dengan biaya yang masih masuk akal dan bisa di jangkau beberapa kalangan. Di kota ini kalian bisa berwisata alam, budaya, museum, kuliner dan lainnya.

Daerah Istimewa Yogyakarta memiliki 4 kabupaten dan 1 kota. Masing – masing memiliki keunggulan yang berbeda – beda tentunya.

Kabupaten Gunung Kidul terkenal dengan pantai yang menyuguhkan pemandangan eksotis dan pasir putihnya. Tak hanya itu saja, di kabupaten ini juga terdapat banyak goa.

Kabupaten Kulon Progo, sangat terkenal akan daerah perbukitan dengan view waduk sermo. Serta menawarkan wisata air terjun yang sangat beragam.

Kabupaten Bantul terkenal dengan negeri di atas awan yang bisa di nikmati di pagi hari atau subuh di daerah Mangunan Imogiri. Di Bantul ini juga memiliki wisata pantai dengan pasir hitam yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi.

Kabupaten Sleman adalah salah satu kabupaten terluas di provinsi DIY. Keunggulan di kabupaten ini adalah memiliki wisata gunung berapi dengan udara yang sejuk.

Terakhir adalah kota Yogyakarta, pusatnya segala kecanggihan di provinsi DIY. Kota Jogja ini biasa disebut sebagai “ikonnya Jogja”, karena semua serba ada disini.

Rekomendasi Wisata Terbaik Daerah Istimewa Yogyakarta

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi wisata terbaik Daerah Istimewa Yogyakarta yang paling sering di kunjungi :

  1. Bukit Paralayang

Disini kalian bisa menikmati sunset diatas pantai Parangtritis. Dari pusat kota kalian cukup menempuh waktu sekitar 60 menit perjalanan saja. Pemandangan Bukit Paralayang sangat memanjakan mata apalagi saat sunset tiba, tempat ini termasuk wisata terbaik yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Disini kalian juga bisa melihat orang berlatih paralayang sambil menikmati makan dan minum yang dijual di sekitaran tempat. Wisata ini hanya buka di sore hari saja mulai pukul 14.00.

Harga tiket masuknya termasuk dengan tiket berkunjung ke pantai. Hargnya kurang lebih 10.000/orang.

  1. Puncak Sosok

Puncak sosok ini adalah salah satu tempat wisata yang cocok untuk kalian yang low budget. Tiket masuk yang dikenakan seikhlasnya saja sekaligus dengan parkir.

Di puncak sosok ini kalian bisa menikmati pemandangan kabupaten Bantul dan juga Sleman dari ketinggian. Kalian akan menikmati fasilitas live musik.

Untuk harga makanan sangat terjangkau mulai dari 2.000 – 10.000. Namun kalian perlu melakukan tracking kurang lebih 300 meter dari parkiran hingga lokasi puncak sosok.

  1. Jalan Malioboro

Lokasinya tentu ada di pusat kota. Kalian belum afdol jika ke Jogja, belum mengunjungi Jalan Malioboro. Tempat terwajib yang harus ada di list wisata kalian saat di Jogja

Tidak ada tiket masuk yang dikenakan, cukup bayar parkir saja. Kalian bisa berjalan – jalan di tempat ini sambil membeli oleh – oleh yang saat ini sudah dipindahkan di Teras Malioboro.

Lokasi ini juga dekat dengan Tugu, Taman Pintar, Titik Nol KM, Stasiun Tugu dan Keraton. Kalian bisa datang kapan saja tanpa ada batasan jam buka dan tutup. Jalan Maliobor tentu saja termasuk rekomendasi wisata Daerah Istimewa Yogyakarta yang sangat wajib dikunjungi.

  1. Kebun Teh Nglinggo

Lokasinya sangat jauh dari pusat kota. Kalian bisa menempuh waktu kurang lebih 90 menit – 120 menit.

Lokasinya berada di perbukitan dan medannya masih terbilang masih terjal. Namun kalian akan melihat indahnya kabupaten Kulon Progo dari atas sini. Tak jarang juga kalian bisa melihat waduk sermo.

Sesuai dengan namanya ini adalah salah satu kebun teh yang ada di Provinsi DIY. Tiket masuknyapun masih terjangkau 10.000 untuk 1 motor dan 20.000 untuk mobil.

  1. Candi Ijo

Lokasi candi ijo ini ada di atas bukit dan tentu warna candinya tidak hijau seperti namanya. Dari Candi Ijo kalian bisa melihat candi dan keindahan kota Jogja dari ketinggian.

Kalian juga bisa menikmati sunset dan di bawah candi ijo ini terdapat tebing breksi. Lokasinya kalian bisa tempuh kurang lebih 30-50 menit dari pusat kota Jogja.

Harga tikenyapun sangat murah. Cukup dengan 5.000 rupiah saja kalian sudah bisa masuk di candi ini.

  1. Hutan Mangrove

Lokasinya berada di Kabupaten Kulon Progo. Terletak di pinggir pesisir di Kecamatan Temon.

Waktu yang diperlukan untuk bisa mengunjungi tempat ini kurang lebih 90 menit – 120 menit. Lokasinya juga berdekatan dengan bandara Yogyakarta International Airport.

Tiket masuknya 5.000/orang. Kalian bisa menikmati hutan mangrive yang sejuk, pantai dan tedapat beberapa spot foto bagi kalian yang mencari tempat instagramable sangat cocok.

Kesimpulan

Inilah beberapa rekomendasi wisata terbaik Daerah Istimewa Yogyakarta yang dapat  infodarijay berikan dan bisa kalian pilih sesuai dengan budget kalian. Selamat berwisata! enjoyyyyyyy

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *